MOJOKERTO, - Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Unang Sudargo, S.H., M.M. memimpin langsung Technical Meeting liga Santri Piala Kasad Tingkat Korem Tahun 2022 yang diikuti kurang lebih 60 orang, bertempat di Ruang Data Korem 082/CPYJ Jalan. Veteran No.3 Kota Mojokerto. (22/7/2022).
Technical Meeting dilaksanakan untuk membahas Teknis dan menyamakan Persepsi serta memberikan pembekalan selama dalam pertandingan dengan tujuan agar lancar dan dapat disepakati syarat perlombaan. Dalam kejuaraan Liga Santri Piala Kasad tingkat Korem ini, akan diikuti 9 klub juara Liga Santri tingkat Kodim yang rencana akan di buka pada tanggal 25 Juli 2022 di GOR A.Yani kota Mojokerto antara lain kesebelasan PP. Nurul Hakim dan PP. Al Makruf dari Kediri, PP. Matholibul Huda dari Tuban, PP. Roudlotul Qur'an dari Lamongan, PP. Ihyaa Ussunnah dari Bojonegoro, PP. Roudlotul Ulum dan PP. Gading Mangu dari Jombang serta PP. Darul Taqwa Mojosari dan PP. Elkisi Pungging dari Mojokerto.
Hadir dalam kegiatan Technical meeting Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Unang Sudargo, S.H., M.M., Kasrem Letkol Arm Beni Sutrisno, S.Sos., Bidang Kompetisi Asprov PSSI Jatim Bpk. Arief Anton Sujarwo , Ketua Askot PSSI Mojokerto Bpk.Joko Rusdianto, Para Kasirem, para Pasiter Kodim, Official/Pelatih masing masing kesebelasan dan perwakilan pemain.
Pada kesempatan ini Kolonel Inf Unang Sudargo, S.H.M.M. menyampaikan ucapan selamat datang di Korem 082/ CPYJ kepada Tim Asprov PSSI Jatim dan Askot PSSI Mojokerto serta seluruh peserta yang mengikuti Tehcnical Meeting .Ditambahkan Danrem bahwa dalam pertandingan pasti ada yang menang dan kalah, " Berharap dalam pertandingan nanti para pemain tetap menjunjung tinggi Sportifitas agar selama pertandingan berjalan lancar dan aman, karena Liga Santri dilaksanakan guna mencari bibit dan bakat khusus nya olahraga Sepakbola dilingkungan pondok pesantren ." Tegas Danrem.
" Untuk Tim pemenang tingkat Korem, akan mewakili ke tingkat kodam yang akan dilaksanakan TC di Mojokerto dan berangkat ke surabaya 3 hari sebelum pembukaan dengan harapan mendapat hasil yang maksimal sampai dengan ketingkat Nasional." Tambah Danrem.
Dalam kesempatan yang sama Tim Asprov PSSI Jatim yang diwakili Bidang Kompetisi Bpk. Arief Anton Sujarwo menyampaikan bahwa pertandingan kompetisi liga santri piala Kasad akan dibagi 3 grup ( Drawing) dimana juara masing masing grup dan 1 runer up terbaik akan lolos babak semifinal dan Final dilakukan Single Matc sistim gugur dan bagi para pelatih minimal Lisensi Nasional atau C2 PSSI." Ujarnya.Ditambahkan juga, peserta pertandingan agar menyerahkan dokumen pemain yang ditetapkan ditingkat Kodim dan diserahkan H-1 pada waktu Match Coordination Meeting (MCM) beserta persyaratan ( Akte lahir, KK, Ijazah terakhir) serta seluruh pemain dan official wajib terdaftar dalam BPJS ketenagakerjaan." Tambahnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan pembagian Pool diawali oleh perwakilan pelatih /official masing masing kesebelasan pengambilan nomor undian dan mensinkronkan kostum masing masing kesebelasan pada saat pertandingan . Kegiatan diakhiri dengan penekanan peraturan dan tata tertib pertandingan oleh Tim dari Asprov PSSI Jatim.( Penrem CPYJ).